Foto Inro, Sekda Kabupaten Muaro Jambi Buka Musda LAM Ke-
Jambi, Jambiekspose.com – – keberadaan lembaga adat melayu Jambi bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro Jambi sangatlah penting, untuk menghadapi pesatnya kemajuan dunia, perkembangan teknologi.
Hal ini ditandai dengan dibukanya secara resmi oleh Sekda Kabupaten Muaro Jambi, Muhammad Fadil Sabtu(27/10/2018) Hotel Ratu kota Jambi.
Turut mendampingi Ketua lembaga adat melayu Provinsi Jambi, Hasib Kalimuddin Syam, Ketua lembaga adat melayu Jambi bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro Jambi, Mukhtar Hendro.
Dikatakan Muhammad Fadil, lembaga adat melayu harus memperkuat diri, menguatkan kualitas kesadaran adat akan pentingnya menjaga dan memelihara nilai-nilai dan norma.
“oleh karenanya lembaga adat melayu harus mau menerima kritikan, Sumbang saran dan berbagai pemikiran orang adat, “jelasnya.
Pemkab Muaro Jambi memberikan apresiasi terhadap akan kegiatan musda IV ini, sesuai dengan aturan ad/art dalam organisasi untuk memilih calon ketua yang baru khususnya bagi lembaga adat melayu Kabupaten Muaro Jambi.
” Kalau sudah terpilih ketua yang baru, maka ketua tersebut harus betul-betul memahami tugas pokok dan fungsi LAM,”terangnya.
Juga LAM ini dapat sebagai mitra kerja dari pemerintah kabupaten Muaro Jambi itu sendiri dalam meningkatkan perannya membina adat di bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro Jambi.
Ditambahkan oleh Mukhtar Hendro, lembaga adat melayu Jambi bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro Jambi tahun 2018 dengan mengambil tema Mari kita memasyarakatkan adat guna memperkuat adat budaya mewujudkan Muaro Jambi tuntas 2022.
Sesuai tujuan lembaga adat melayu Jambi bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro untuk pemberdayaan dan pelestarian adat melayu Jambi dan mengembangkan nilai-nilai luhur adat melayu Jambi.
“Khusus, agar musda IV lembaga adat melayu Jambi bumi sailun salimbai Kabupaten Muaro Jambi tahun 2018 dapat berjalan tertib. Lancar dan menghasilkan keputusan optimal guna kemajuan adat melayu Jambi kabupaten Muaro Jambi, “ucapnya.
Sasaran pertama tersedianya panduan bagi peserta panitia pelaksana, peninjau dan semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Musda IV LAM Muara Jambi tahun 2018.
Sebagai wahana untuk saling memberikan informasi, komunikasi dan koordinasi demi kelancaran dan ketertiban jalannya Musda . Sebagai bahan dokumentasi untuk perbaikan dan penyempurnaan kegiatan serupa di waktu yang akan datang.
Peserta ada sebanyak 22 orang dan peninjau berjumlah 18 orang, total peserta dan peninjau berjumlah 40 orang. (Inro).