Foto Inro, Kacab BPJS Ketenagakerjaan Jambi.
Jambi, Jambiekspose.com – – Kepala Kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan Jambi, Mayriwan Eka Putra secara resmi membuka sosialisasi program konstruksi BPJS Ketenagakerjaan bersama Asosiasi Konstruksi Se-Provinsi Jambi Senin(10/12/2018) Hotel Odua Weston Jambi.
Turut mendampingi Dedi Ariansyah, Kabid Pengawasan dan hubungan industrial Dinaskertrans Provinsi Jambi.
Dikatakan oleh Mayriwan Ekaputra, dalam rangka memberikan perlindungan jaminan sosial bagi pekerja dalam sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada rekan-rekan di jasa konstruksi yang ada pada asosiasi khususnya di Provinsi Jambi.
“Selain itu, memberikan informasi bahwa pekerja konstruksi pun perlu diberikan perlindungan. Mereka juga pekerja walaupun pekerja harian harus memiliki fasilitas BPJS Ketenagakerjaan, dan diharapkan juga kepada para pemenang proyek untuk melindungi proyeknya agar cash flow-nya tetap bagus, sebaiknya mereka mendaftarkan proyeknya ke BPJS Ketenagakerjaan,” terangnya.
Jaminan sosial ini merupakan amanah undang-undangnya adalah bagaimana memberikan jaminan perlindungan bagi pekerja pekerja di Republik ini khususnya di provinsi Jambi untuk mendapatkan hak yang sama apabila terjadi resiko sosial yang mungkin timbul atau dialami.
Untuk itu bagi para asosiasi maupun lembaga yang mempekerjakan masyarakat sebagai pekerja harian lepas harus segera diberikan adanya bentuk jaminan terhadap K3.
Ditambahkan oleh Dedi Ariansyah, jaminan sosial bagi pekerja merupakan tindak lanjut dari diberlakukan UU no 40 tahun 2004, sistem jaminan sosial nasional serta Permen nomor 44 tahun 2015, jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian.
Bagi asosiasi yang tidak melaporkan terhadap pekerja nya yang belum mendapatkan BPJS Ketenagakerjaan akan segera diberikan tindakan tegas. (Inro).