Kamis , April 18 2024
Home / Daerah / Bupati CE Serahkan Surat HTR Kepada OKP dan Pondok Pesentran

Bupati CE Serahkan Surat HTR Kepada OKP dan Pondok Pesentran

SAROLANGUN — Jambiekspose.com. Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra secara lansung menyerahkan surat keputusan lokasi hutan tanam rakyat (HTR) Tahap 1 kepada sejumlah Organisasi Kepemudaan (OKP) dan pondok pesantren di Desa Seko Besar Kecamatan Pauh, Kabupaten Sarolangun Selasa (17/12).

Penyerahan surat HTR itu merupakan tindak lanjut dari rencana Pemerintah kabupaten Sarolangun untuk memberikan lahan tanah seluas 5 hektar kepada Organisasi Kepemudaan (OKP) dan pondok pesantren.

Tampak hadir dalam kegiatan itu Sekda Sarolangun Ir. Endang Abdul Nasir, Anggota DPRD Kabupaten Sarolangun, Asisten I dan II, Camat Pauh, Ketua NU Kabupaten Sarolangun, Kepala OPD, Kabag, Pimpinan Pondok Psantren dan OKP.

Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra mengatakan, penyerahan surat HTR tersebut merupakan bentuk komitmen kepedulian Pemkab Sarolangun dengan OKP dan pondok pesantren yang selama ini telah bekerjasama dalam memajukan Negeri Sepucuk Adat Serumpun Pseko, Kabupaten Sarolangun.

“Kita menyerahkan lahan HTR kepada 26 pondok pesantren dan 10 OKP, ini merupakan komitmen kita dari awal yang sudah lama kita rencanakan dan hari ini kita sudah di lokasi dan kapling kaplingnya pun sudah siap,” Katanya.

Selain penyerahan surat HTR Pemkab Sarolangun juga melakukan penandatangan kesepakatan bersama dengan pihak Bank Jambi dan PT. Muntaz Sarolangun Makmur sebagai penopang kegiatan ekonomi yang nantinya dilakukan oleh para OKP dan Pondok Pesentran.

“Jadi bukan hanya lahan yang kita bagikan, tapi lansung kita kerjasamakan dengan pihak perusahaan yang nantinya menampung hasil dari lahan ini dan masalah dana bank 9 jambi siap membantu,” Katanya.

Bupati Cek Endra juga berkeyakinan bahwa upaya yang saat ini dilakukan akan berhasil dan mampu memberikan manfaat untuk peningkatan dan kemandirian ekonomi OKP dan Pondok Pesentran, serta nantinya juga bisa dimanfaatkan menjadi wadah pelatihan bagi santri dan anggota OKP itu sendiri. Tak hanya itu pemkab sarolangun juga akan melakukan evaluasi kegiatan agar tujuan dari peyerahan lahan tersebut dapat berjalan dengan baik.(M.Yunus)

Spread the love

About jambiekspose

Check Also

Korem 042/Gapu Gelar Upacara Bendera 17-an Bulan April 2024, Ini Penekanan Panglima TNI

    JAMBIEKSPOSE.COM | JAMBIĀ  — Segenap Prajurit dan PNS Korem 042/Garuda Putih (Gapu) se-Garnizun …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lewat ke baris perkakas