Jumat , April 25 2025
Home / Advertorial / H Mashuri: Infrastruktur Jalan Jadi Prioritas

H Mashuri: Infrastruktur Jalan Jadi Prioritas

Jambiekspose.com (Bangko,merangin) – Pembangunan infrastruktur jalan menjadi prioritas utama dalam dua tahun terakhir masa jabatan Bupati Merangin H Mashuri. Bermodal jalan yang lancar dilalui itulah, akan mempercepat tercapainya program Merangin Mantap 2023.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Bupati Merangin,saat Kopi Morning dengan para wartawan liputan Merangin yang tergabung dalam PWM,PEDAS, FKWM,FJJ,IWO di Ruang tengah rumah dinas bupati Merangin, Minggu (24/10).

“Saya tidak akan menyelesaikan pembangunan Kantor Bupati Merangin yang baru tahun ini dengan dana Rp 10 Milyar dari APBD Merangin.Dana pembangunan kantor itu,akan saya gunakan untuk membangun infrastruktur jalan,”ujar Bupati.

Dijelaskan bupati,waktu dua tahun dengan dana yang tersisa tersebut, akan sepenuhnya dimanfaatkan untuk membangun infrastruktur jalan dan jembatan,yang jelas-jelas sangat dibutuhkan masyarakat.
Jika infrastruktur jalan dibangun dan lancar dilalui terang bupati, akan semakin mempercepat tercapainya program Merangin Mantap 2023, unggul di bidang Pertanian dan Pariwisata.

“Kalau untuk membangun jalan mulus diaspal semua, anggaran kita tidak akan mampu. Seadainya jalan dipaksakan mulus, pembangunan yang dilakukan jelas tidak akan merata, karena dananya akan terkuras pada satu wilayah saja”jelas Bupati.

Terpenting lanjut bupati, jalan-jalan itu lancar dilalui meskipun belum diaspal,sehingga hasil pertanian masyarakat bisa dengan mudah dibawa ke pasar. Begitu juga jalan menuju objek wisata, harus lancar dilalui para wisatawan.

Pada kesempatan itu, bupati mengucapkan terimakasih kepada para rekan wartawan yang bersedia hadir memenuhi undangannya, meskipun pada hari libur.”Maaf kalau sudah mengganggu waktu libur adik-adik sekalian,” ucapnya.

(Sy Malik)

Spread the love

About jambiekspose

Check Also

Bersama Lawan Perundungan, Ditbinmas Polda Jambi Tanamkan Nilai Positif di Kalangan Pelajar

  JAMBIEKSPOSE.COM | JAMBI — Direktorat Binmas Polda Jambi melalui Subdit Bintibsos kembali melaksanakan kegiatan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lewat ke baris perkakas