Jambiekspose.com (Sumut)- Dua Anggota Detasemen Gegana Satbrimob Polda Jambi mengikuti Kejuaraan Wilayah (Kejurwil) Tinju Amatir Se-Sumatra Piala Pangdam I Bukit Barisan dalam rangka HUT Kodam I / Bukit Barisan ke 73 bertempat di Gor Mini Dispora Provinsi Sumatera Utara. Kejurwil Tinju Amatir ini digelar sejak 20 Mei hingga 27 Mei 2023.
Kejuaraan ini diikuti 8 provinsi se-Sumatera dengan total 116 atlet. Adapun Sumut sebagai tuan rumah diperkuat 74 atlet, Aceh mengirim 15 atlet, Riau 5 atlet, Sumbar 8 atlet, Jambi 3 atlet, Babel 4 atlet, Sumsel 4 atlet dan Lampung 3 atlet. Kelas yang dipertandingkan, untuk putra 11 kelas dan putri 8 kelas.
Kejurwil Tinju ini digelar selain dalam rangka HUT Kodam I/BB yang ke 73 Tahun 2023, juga untuk menguji kemampuan atlit dalam mempersispkan diri di PON 2024 mendatang. Selain itu untuk memperetat persaudaraan sesama atlit dan pelatih.
Dari 3 Atlet Tinju yang dikirimkan Provinsi Jambi Dua diantaranya adalah anggota Detasemen Gegana Satbrimob Polda Jambi dan berhasil membawa pulang medali perunggu pada Kejurwil Tinju Amatir Se-Sumatra Piala Pangdam I Bukit Barisan.
Briptu Abdul Rahman yang memperoleh medali perunggu di kelas 71 kg dan Bripda Laurensius Sinambela memperoleh medali perunggu di kelas 75 kg.
Sonia Benzola