Jambi – Jambiekspose. Sejumlah massa datangi kantor Bank Central Asia (BCA) Cabang Jambi yang terletak di kawasan Jl Dr Soetomo Pasar Jambi, Senin (11/9) pagi ini. Kedatangan masa tersebut guna menuntut pertanggung jawaban atas dugaan kelalaian terkait tabungan nasabah.
Kelalaian yang berujung merugikan nasabah atas nama Ati, yang mana dirinya merasa sangat dirugikan, pasalnya, uang di dalam rekening miliknya senilai ratusan juta itu bisa di cairkan oleh orang yang tak bertanggung jawab.
“Saya minta pertanggung jawaban dari pihak BCA, uang di dalam tabungan saya itu bukannya sedikit, tetapi kok bisa orang lain yang menggunakan identitas palsu mencairkannya,” katanya Senin (11/9)
tampak terlihat Ati sangat emosi terhadap kejadian yang merugikan dirinya itu.
Ati yang sangat kecewa atas pelayanan BCA itu, beranggapan seakan dirinya telah dipermainkan, kenapa tidak, ditambah statement perwakilan BCA sebelumnya kalau menyatakan pencairan itu dilakukan oleh dirinya sendiri, untuk itu dirinya meminta pihak Bank untuk melakukan pemutaran ulang CCTV yang berada di Bank tersebut.
Hingga berita ini di tayangkan proses mediasi tengah dilakukan oleh Ati yang di dampingi beberapa orang kepercayaannya, Otoriras Jasa Keuangan (OJK) serta management BCA.