Minggu , Maret 16 2025
Home / Daerah / Polsek Sungai Gelam Bersama Lintas Agama Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan Jelang Buka Puasa

Polsek Sungai Gelam Bersama Lintas Agama Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan Jelang Buka Puasa

 

Jambiekspose.com | MUARO JAMBI- Dalam rangka pembagian Takjil gratis oleh Personil Polsek Sungai Gelam bersama Lintas Agama dan Komunitas bulan Ramadhan 1445 hijriah Tahun 2024.

Pada Senin 01 April 2024 di Raya Dharmapala Simpang Air Hitam Desa Kebon IX Kecamatan Sungai Gelam Kabupaten Muaro Jambi telah dilaksanakan Kegiatan pembagian Takjil oleh Personil Polsek Sungai Gelam bersama Pemuka Lintas Agama dan Komunitas.

 

 

Turut di hadiri langsung Kapolsek Sungai Gelam IPTU Usaha Sitepu,.S.E, Kanitreskrim Polsek sungai gelam,Ketua Klian Banjar PHDI Ketut Astumara,Kanit Binmas IPDA Ibnu Saufi Hakiki,Kanit Intelkam IPDA Heriwiyadi, serta para Komunitas Tionghoa dr Frans Dan Pemuka agama Kristen Pendeta GMII Mussa,

Anggota PHDI,Tokoh masyarakat Sugito, Komunitas Tionghoa kec Sungai Gelam.

Dalam sambutannya Kapolsek Sungai Gelam IPTU Usaha Sitepu,S.E Menyampaikan “Saya sangat memberikan apresiasi kepada para komunitas dan Lintas Agama yang telah mendukung sepenuhnya kegiatan pembagian Takjil yang dilakukan oleh Polsek Sungai Gelam Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian terhadap sesama dan kebersamaan pada Bulan Ramadhan” ungkapnya.

 

 

Kapolsek sungai gelam IPTU usaha Sitepu ia berharap bahwa kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan sebagai wujud kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat dalam mendukung kesejahteraan dan kebersamaan dalam menjalankan ibadah puasa.

Untuk itu berdasarkan sasaran pada kegiatan tersebut adalah para pengendara sepeda motor maupun mobil yang sedang melintas Sedangkan kegiatan ini sendiri bertujuan untuk memberikan dukungan kepada masyarakat yang akan berbuka puasa.

“Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancarĀ  situasi aman dan kondusif”pungkasnya.

Sonia Benzola

Spread the love

About Kang Maman

Check Also

Pastikan Stabilitas Harga, Tim Satgas Pangan Polda Jambi Terus Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Tradisional

  JAMBIEKSPOSE.COM | KOTA JAMBI — Memasuki hari ke 15 Puasa Ramadhan 1446 H, Satgas …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lewat ke baris perkakas