Minggu , Oktober 13 2024
Home / Daerah / Plt Gubernur Jambi Buka Puasa Bersama OPD, Media, OKP dan LSM

Plt Gubernur Jambi Buka Puasa Bersama OPD, Media, OKP dan LSM

Jambi — Jambiekspose.com. Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Jambi Fachrori Umar menggelar buka puasa bersama dengan kalangan OPD, Media, serta LSM dan Ormas.
Sabtu (9/6/2018) sore Fachrori Umar berbagi keberkahan Ramadhan dengan organisasi perangkat daerah (OPD), organisasi kepemudaan (OKP), LSM dan kalangan media daring, elektronik dan cetak.

Bertempat di auditorium rumah dinas Gubernur Jambi, Fachrori Umar didampingi istri menjamu undangan dengan ramah.

Turut hadir Wakapolda Jambi Kombes Haydar, Sekda Provinsi Jambi M Dianto dan Karo Humas dan Protokol Johansyah bersama.

Fachrori Umar pada sambutannya, mengungkapkan kegembiraannya atas terlaksananya acara buka puasa bersama ini.

“Terima kasih atas kesediaan undangan yang telah berkenan hadir, mudah-mudahan silaturahim ini tetap terua terjaga,” ujarnya.

Fachrori Umar juga mengingatkan ummat Islam untuk meneladani sifat nabi Muhammad SAW. Sebelumnya, acara diisi dengan siraman rohani jelang berbuka puasa.

Usai shalat Magrib berjamaah, Fachrori Umar dan undangan menyantap.(Inro)

Editor : K20

Spread the love

About jambiekspose

Check Also

“Panglima Adri, SH., MH. Siap Kawal Haris-Sani: Pemuda Pancasila Solid dan Tidak Terpecah di Pilgub Jambi”

JambiEkspose.com(Jambi) – Dalam sebuah gerakan politik yang menggebrak, Pemuda Pancasila (PP) Jambi melangkah tegap dengan …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lewat ke baris perkakas