Kamis , Maret 27 2025
Home / Headline News / Meriahkan HUT RI Ke-79, Warga Kebun Jeruk Kelurahan Payolebar Adakan Berbagai Lomba

Meriahkan HUT RI Ke-79, Warga Kebun Jeruk Kelurahan Payolebar Adakan Berbagai Lomba

 

JAMBIEKSPOSE.COM | KOTA JAMBIĀ  — Nuansa semarak peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 79 tampak mulai terasa di tengah masyarakat Warga Kebun Jeruk, kelurahan Payolebar, Kecamatan Jelutung Kota Jambi sudah mulai mengadakan berbagai kegiatan perlombaan dalam rangka menyemarakkan HUT ke-79 kemerdekaan RI. Sabtu (17/8/2024).

Berbagai kegiatan lomba pun digelar. Antusias warga sangat tinggi dalam mengikuti berbagai lomba, semarak lomba agustusan ini di mulai dari awal Agustus sampai akhir bulan Agustus. Baik bapak-bapak, ibu-ibu tua muda hingga anak-anak kompak dalam mengikuti kegiatan tersebut.

 

 

Berbagai jenis lomba yang digelar antara lain, Makan kerupuk, sendok kelereng, masukan air kedalam botol serta lomba-lomba lainnya.

Semarak peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2024 ini dalam rangka menanamkan rasa cinta tanah air serta mengenang para pahlawan yang memperjuangkan dan mempertahankan NKRI dari penjajahan bangsa asing.

Maksud dan tujuan dilaksanakan lomba ini untuk memaknai HUT kemerdekaan RI dengan kegiatan positif. Diharapkan dengan adanya lomba ini menumbuhkan rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar warga Kebun Jeruk dan sekitarnya.

 

 

Salah seorang anak, Tristan mengungkap rasa senangnya dalam mengikuti perlombaan ini. Tidak sekedar memperebutkan hadiah, tapi dapat berkumpul dengan teman sebayanya.

Disaat ditemui Awak Media, Bobby Quthni selaku salah satu Perwakilan Pemuda di Lingkungan Kebun Jeruk mengatakan,”Hari ini kami di Lingkungan Kebun Jeruk ikut memeriahkan Dirgahayu RI yg ke-79 tahun, yang mana pada siang hari ini kami telah memulai kegiatan lomba untuk anak-anak dan lomba untuk dewasa dan kegiatan-kegiatan lainnya” Ungkapnya.

“Rangkaian kegiatan kita memang selalu kita adakan setiap tahunnya dilingkungan Kebun Jeruk, yang mana semua kegiatan itu kita mulai dari awal bulan sampai dengan akhir bulan, mulai dari lomba anak-anak, Jalan santai, Turnament Domino, Panjat pinang dan ditutup dengan kegiatan pesta rakyat, puncak dari kegiatan HUT RI yang ke-79″ beber Bobby.

Lebih lanjut Bobby menjelaskan, ” Puncak kegiatan HUT RI Ke-79, pemberian hadiah, nyanyian Kemerdekaan, tari-tarian dan lain-lain, yang jelas hiburan untuk masyarakat dilingkungan Kebun Jeruk” Tutup Bobby.

Indra Jaya

Spread the love

About Kang Maman

Check Also

Gubernur Apresiasi Kontribusi PetroChina International Jabung Dorong Kemajuan Daerah

  JAMBIEKSPOSE.COM | JAMBI — Gubernur Jambi Al Haris mendukung berbagai inovasi dan konsistensi kinerja …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Lewat ke baris perkakas